Wednesday, August 9, 2017

Chelsea Tidak Aktif Belanja, Conte Kesal?



Berita tak sedap mendatangi Chelsea jelang dimulainya Premier League. Kabarnya Antonio Conte kesal karena The Blues kurang aktif di bursa transfer. Benarkah?

Rumor yang beredar menyebut Antonio Conte meluapkan kekesalannya perihal aktvitas transfer Chelsea pada sesi latihan. Belanja pemain Chelsea musim panas ini dinilai kurang memuaskan. Mereka melepas pemain yang punya peran besar mengantar merebut titel Premier League musim lalu, seperti Nemanja Matic dan Diego Costa.

The Blues bukannya tidak belanja. Ada tiga pemain baru jadi penghuni Stamford Bridge. Mereka adalah Antonio Ruediger, Timoue Bakayoko, dan Alvaro Morata. Tapi Conte mengaku kurang puas dengan rekrutan itu.

Reaksi Conte saat ditanya soal transfer Matic selepas laga Community Shield memunculkan rumor kalau dia tidak bahagia. Bahkan kabarnya, Conte mulai tak mood melatih Cahill dkk.

"Bagi kami, dia masih terlihat sama di tempat latihan. Satu kata yang bisa saya deskripsikan, dia sangat serius," ucap Cahill membantah kabar miring yang beredar, seperti dikutip dari talkSport.

"Dia berpikir begitu keras soal pertandingan dan kami berlatih dengan sangat serius. Dia tidak berubah soal itu, yang merupakan caranya melatih dan itu sangat bagus buat kami."

"Dia terus memikirkan bagaimana dia mengubah taktik dan jika dia melakukannya apapun jadi lebih baik. Saya yakin dia akan berpikir lebih keras musim ini karena apa yang diraih musim lalu. Orang-orang akan mencari cara bagaimana menghadapi kami," Cahill menambahkan.

Cahill menilai wajar jika perkara transfer pemain berpengaruh pada Conte.

"Sikapnya masih sama seperti yang lain. Memang ada beberapa insiden di latihan tapi sulit bagi kami para pemain untuk mengomentari seperti transfer dan hal-hal lainnya. Itu tidak ada hubungannya dengan kami," Cahill menegaskan. 

No comments:

Post a Comment